Inovasi Produk ASUS di 2023, Setiap Fiturnya Sangat Menggoda

asus gathering 2023


Hadir di acara ASUS blogger gathering, di hotel Pullman, Bandung pada Rabu, 06 Desember 2023 lalu memberikan banyak insight baru buat saya.

Salah satunya adalah saya baru tahu kalo ASUS sudah mendapatkan banyak sekali penghargaan bergengsi di skala nasional hingga skala internasional.

Mulai dari menduduki peringkat no 1 untuk kategori notebook dan laptop pilihan masyarakat Indonesia.

Sukses memimpin pasar gaming selama 8 tahun berturut-turut (sejak 2015) lewat laptopnya yaitu seri ASUS ROG (Republic of Gamers) 

Hingga mendapatkan penghargaan Service Quality diamond Award 2023, berkat jangkauan layanannya yang luas dan masih banyak lagi.

Apabila ditotalkan ASUS telah meraih lebih dari 65.565 penghargaan sejak 2001.

Wow luar biasa sekali ya. 

Ya ASUS memang memiliki berbagai keunggulan, mulai dari kualitas. Inovasi hingga layanan produk.


notebook no 1 di Indonesia
Prosentasi penjualan (market share) notebook ASUS di Indonesia mencapai hingga 41%


ASUS Memiliki 130 Pusat Pelayanan Purna Jual yang Tersebar di Seluruh Indonesia 

Untuk memberikan pelayanan terbaik bagi semua customernya, ASUS pun menyediakan 130 pusat pelayanan purna jual yang tersebar di berbagai kota di seluruh penjuru Indonesia.

Dengan demikian ASUS dapat memberikan layanan yang efisien dan cepat kepada para pengguna laptop ASUS.

ASUS juga memberikan layanan purna jual selama dua tahun untuk semua laptop dan menyediakan layanan garansi internasional.

Sehingga pengguna laptop ASUS di Indonesia dapat mengklaim garansi mereka ketika sedang berada di luar negeri.

Perusahaan elektronik yang resmi memasarkan produknya di Indonesia sejak 2013 ini memang selalu terdepan dalam hal inovasi.


Inovasi Teknologi Terkini Produk ASUS Menjadi Daya Tarik Tersendiri bagi Pelanggannya

Nah, di acara ASUS blogger gathering di Bandung, yang dihadiri oleh bapak M.Firman (Head of Public Relation ASUS Indonesia) dan bapak Ryan Danu Utomo sebagai Technical Product Relation ASUS Indonesia

ASUS memperkenalkan serangkaian laptop terbaru yang sudah dibekali dengan inovasi teknologi terkini yaitu teknologi layar ASUS Lumina OLED (Organic Light Emitting Diode).

Jadi layar laptop ASUS Lumina OLED tak hanya memberikan kualitas visual terbaik.

Melainkan juga membantu penggunanya untuk lebih produktif, tanpa harus merasakan mata lelah akibat terlalu lama menatap layar laptop.

Teknologi Lumina OLED ini dibekali oleh fitur yang dapat menjaga kesehatan mata penggunanya

Harga laptop yang sudah menggunakan teknologi Lumina OLED ini pun relatif terjangkau yaitu mulai dari Rp 8 juta-an saja.

Selain itu ASUS juga memperkenalkan produk terbaru mereka yang sanggup bikin siapapun langsung tercengang yaitu laptop paling tipis dan ringan sedunia, Zenbook S13 OLED (UX5304). 

laptop paling tipis
LaptopZenbook S13 OLED (UX5304)ini memiliki bobot hanya 1kg dan ketebalan 1 cm saja.
Wow bikin mupeng ga sihh.

Jujur, sebagai seorang  freelancer yang kadang-kadang bekerja secara mobile, saya sangat tertarik dengan produk ASUS OLED 13 ini.

Desainnya yang simpel dan ringkas serta bobotnya yang ga akan bikin pegel lengan, sangat cocok sekali dengan kebutuhan saya.

Selain laptop paling tipis, ASUS juga jeli melihat peluang pasar dengan menghadirkan laptop terbaik untuk bereksperimen dengan AI (Artificial Intelegence).

laptop eksperimen AI
Laptop ASUS seri ROG bisa digunakan untuk training AI (Artificial Inteligence) karena sudah dilengkapi MUX Switch sejak 2022


Jenis Laptop ASUS

Sebagai perusahaan yang sukses memimpin pasar laptop, ASUS menyediakan 3 kategori laptop sesuai kebutuhan masyarakat yang terdiri dari laptop consumer, laptop gaming dan laptop commercial.

Laptop consumer adalah laptop yang digunakan oleh orang kebanyakan atau perorangan seperti pelajar, mahasiswa, dan sebagainya (untuk kebutuhan pribadi).

Laptop commercial adalah laptop yang biasanya digunakan oleh perusahaan, memiliki spesifikasi hardware yang lebih tinggi dibanding laptop consumer dan menggunakan sistem keamanan berlapis.

Sedangkan laptop gaming adalah tipe laptop yang ditujukan khusus untuk bermain game. 

Umumnya laptop gaming mengandalkan dapur pacu kelas atas agar bisa memainkan banyak game berat dengan lancar.

Nah biar ga penasaran, selanjutnya akan saya ulas secara singkat beberapa contoh jenis laptop dengan inovasi terbaru dari ASUS yang mewakili tiga kategori tersebut.

Simak terus ya.


Laptop Consumer : ASUS seri Vivo Book Go14

Untuk laptop yang cocok digunakan untuk kebutuhan sehari-hari seperti mengetik, menonton video dan sebagainya.

ASUS memiliki produk laptop seri VivoBook Go14 yang dibandrol dengan harga yang sangat terjangkau yaitu mulai dari Rp 6.299.000 saja.

Untuk segmen entry level, laptop VivoBook Go14 ini tetap memiliki spesifikasi yang gahar.

Mulai dari durabilitas (ketahanannya) yang tinggi, layar full HD (High Definition) yang bisa dibuka sampai 180 derajat, perlindungan low blue light untuk menjaga kesehatan mata.

Hingga fitur ergoSense yang dapat meningkatkan pengalaman mengetik yang lebih nyaman. 

kelebihan asus vivobook go 14

Laptop  ini dilengkapi dengan prosesor AMD Ryzen™ 7000 U-Series terbaru, memiliki bobot 1,4 kg dan tebal 17,99 mm. dan memiliki kapasitas memori hingga 16 GB.


Laptop Commercial ASUS : Zenbook Pro 14 Duo OLED (UX 8402)

laptop double screen

Untuk kebutuhan commercial atau bisnis, ASUS memiliki produk laptop seri Zenbook Pro 14 Duo OLED (UX 8402)

Laptop ini memiliki fitur layar sentuh (touch screen), serta dilengkapi dengan layar ganda yang inovatif (screen pad plus).

Pekerjaan yang membutuhkan teknologi canggih seperti fotografer professional, desainer, arsitek hingga orang yang bekerja di pasar modal/saham, sangat cocok menggunakan laptop tipe ini.

Laptop yang ditenagai oleh software screenXpert 3 ini dibandrol dengn harga mulai Rp 38 juta rupiah.


Khusus Bagi Gamers, Portable Gaming ASUS ROG Ally Dijamin Pasti Bikin Mupeng

asus rog ally
ASUS ROG (Republic Of Gamers) Ally - warna putih

Khusus buat kamu yang hobi maen games online alias gamers, dijamin bakal mupeng pas tau ada perangkat maen games seseru dan secanggih portable gaming console ROG Ally.

ASUS tak hanya merancang alat ini untuk bermain games secara portable semata.

Console seberat 608 gram ini juga dapat dihubungkan ke televisi atau difungsikan layaknya sebuah PC (Personal Computer) desktop menggunakan GPU eksternal ROG RG Mobile.

Harga portable gaming ASUS ROG Ally yaitu di kisaran Rp 10 juta-an


ASUS Juga Menghadirkan Expert Book P1 (P1412) sebagai laptop ASUS ‘Made In Indonesia’ Pertama

kelebihan asus expert book

Sebagai perusahaan asal Taiwan yang sudah berdiri sejak 1989, ASUS memiliki empat pabrik yang berlokasi di Taiwan, dua di China, satu di Meksiko dan republik Cheko.

Dalam hal ini berbagai laptop Asus yang dipasarkan di Indonesia merupakan perangkat yang diproduksi di China serta Taiwan dan diekspor ke Indonesia.

Namun sejak kuartal IV 2022 ASUS mulai mengembangkan laptop ASUS Expert Book P1 (P1412) dan  mendistribusikannya di Indonesia pada awal 2023.

Ya laptop ASUS Expert Book P1 (P1412) merupakan laptop pertama yang diproduksi di Indonesia, tepatnya dirakit di Batam.

Mengutip pernyataan M. Firman selaku Head of Public Relation ASUS, produksi laptop ASUS di Indonesia dilakukan dalam rangka memenuhi aturan kementrian perindustrian, terkait Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN).

Sejak 2022, Kemenperin menetapkan TKDN laptop diatas 25% khususnya untuk program pengadaan jasa dan barang.


Kesimpulan

ASUS terbukti konsisten dalam menghadirkan inovasi teknologi dalam setiap produknya.

Faktanya semua teknologi yang dimiliki oleh laptop terbaru ASUS ini berhasil membuat saya terpana.

Canggih banget dan memanjakan konsumennya.

Namun balik lagi, setiap jenis laptop memiliki spesifikasi sesuai kebutuhan kita masing-masing.

Semoga ASUS terus eksis dan terus kreatif dalam menghadirkan inovasi-inovasi selanjutnya.

Informasi lebih lengkap tentang produk dan promo ASUS silahkan kunjungi akun instagramnya di instagram.com/asusid dan @asusrog.id





0 Comments

Terima kasih sudah berkunjung dan berkomentar di blog saya :)
Untuk menghindari Spam yang masuk, komentarnya saya moderasi dulu ya. .