Semenjak menikah dan memutuskan untuk menjadi ibu rumah tangga. Satu hal yang ada di benak saya adalah saya ingin menjadi ibu rumah tangga yang bisa menghasilkan.
Ya karena saya pernah bekerja di sebuah perusahaan selama kurang lebih 5 tahun, sebisa mungkin saya ingin tetap punya penghasilan sendiri.
Saya pun jadi teringat pada berbagai macam bisnis online yang pernah saya kerjakan setelah jadi ibu rumah tangga. Mulai dari bisnis jaringan hingga bisnis jualan produk fashion.
Walaupun hasilnya mungkin belum sesuai dengan yang diharapkan tapi saya mendapatkan banyak pengalaman berharga. Bisa bekerja di rumah dengan memanfaatkan internet sebagai sarana untuk mendapatkan penghasilan.
Internet Sebagai Sarana untuk Mendapatkan Penghasilan
Di era digital seperti sekarang, siapapun bisa memanfaatkan internet untuk mendapatkan penghasilan (berbisnis online), termasuk ibu rumah tangga.
Dan berikut ini beberapa ide bisnis online untuk ibu rumah tangga yang bisa dikerjakan dari rumah :
1. Menjadi penulis lepas
3. Membuka jasa catering
4. Menjadi dropshipper
5. Berbisnis tanaman
6. Membuka kursus online
Dari ke enam daftar di atas, dua diantaranya sudah pernah dan sedang saya kerjakan. Yaitu menjadi penulis lepas (freelance blogger) dan menjadi dropshipper (berjualan produk makanan). Sedangkan empat poin lainnya masih ada di dalam wishlist bisnis online yang ingin saya kerjakan.
Sampai saat ini saya punya impian yang belum terwujud ingin bisnis di bidang kerajinan tangan, jasa catering, buka kursus online hingga berbisnis tanaman. Hihi. Kok banyak ya?
Jujur saya tertarik pada ide bisnis yang disebutkan di atas karena saya terinspirasi dari beberapa teman yang sudah terlebih dulu menjalankan bisnis di semua bidang tersebut. Dan mereka semua adalah ibu rumah tangga.
Bukan tidak mungkin, siapa tahu terbuka jalan dan saya bisa kerjasama dengan mereka. Yekan? Karena jaman sekarang kolaborasi adalah koentji
Kita juga bisa menggunakan internet dengan memanfaatkan aplikasi WhatsApp dan social media yang bisa membantu dan mempermudah kita dalam berbisnis. Salah satu contoh kecil dalam berkolaborasi bisnis online dengan teman yaitu saling memposting foto produk jualan kita di social media dan status WA dan kita bisa bagi hasil.
Tentang Berbisnis Tanaman Secara Online
Sebagai seorang penulis lepas, ada kalanya saya datang ke sebuah event offline untuk meliput acara. Namun di saat pandemic seperti sekarang, hampir semua event offline berganti menjadi event online.
Event Online : event berupa webinar yang diselenggarakan melalui aplikasi Zoom (internet) dan bisa diikuti oleh banyak orang yang berada dimanapun dan anggotanya bisa mencapai hingga ratusan orang.
Ada beragam tema acara yang sudah pernah saya ikuti via Zoom online. Dan di hari Rabu tanggal 14 Juli 2021, saya mendapatkan kesempatan untuk mengikuti event Zoom online yang ternyata membahas tentang berbisnis tanaman secara online. Wahh, cocok nih. Pas banget dengan salah satu wishlist bisnis online yang ingin saya kerjakan.
Acara zoom online #KEBxTIKI menghadirkan Mba Rina @t_rinasusanti selaku pelaku usaha online yang menjual tanaman @anggrek.hias sekaligus member Komunitas Emak Blogger (KEB). |
Mba Rina bercerita tentang pengalamannya memulai bisnis tanaman secara online, apa saja yang harus diperhatikan pada usaha online tanaman, cara mengemas tanaman hingga rekomendasi kurir pengiriman yang aman untuk mengirim tanaman jualannya.
Menarik juga ya tips-tips yang udah di-share mba Rina seputar dunia bisnis berjualan tanaman online ini. Termasuk tips yang baru saya ketahui bahwa dalam mengirim tanaman ke luar pulau penjual harus melampirkan surat karantina (surat jaminan bebas hama).
Selain itu mba Rina juga berbagi pengalamannya tentang rekomendasi jasa kurir pengiriman yang tepat untuk mengirim tanaman-tanaman hias jualannya. Karena tidak semua perusahaan jasa pengiriman berpengalaman dalam mengirimkan barang berupa tanaman.
Peran Jasa Kurir Pengiriman Barang dalam Bisnis Online
Tidak dapat dipungkiri dalam berbisnis online jasa kurir pengiriman barang memiliki peran yang sangat penting. Kita harus cerdas dalam memilih jasa kurir pengiriman barang yang terpercaya agar barang yang sudah dipesan oleh pelanggan sampai dengan selamat dan aman ke alamat yang dituju. #MakePeopleHappy
Mengingat saat ini banyak sekali jasa kurir pengiriman barang yang menawarkan berbagai macam pelayanan dengan harga yang bersaing.
Dan dari sekian banyak jasa pengiriman yang ada, sejak memulai bisnis hingga sekarang mba Rina setia memilih jasa pengiriman Tiki sebagai partnernya dalam mengirim tanaman-tanamannya.
Tiki menerima pengiriman binatang dan tanaman hidup dengan berat minimal dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Sebagai sebuah perusahaan pengiriman barang terkemuka di Indonesia tentu saja Tiki memiliki kredibilitas yang tak diragukan lagi. Tiki sudah lebih dari 50 tahun beroperasi di bidang pengiriman barang dan dokumen.
Tiki (PT. Citra Van Titipan Kilat) adalah perusahaaan jasa pengiriman terkemuka di Indonesia yang berdiri di Jakarta pada tahun 1970. Saat ini Tiki memiliki jaringan operasional yang meliputi 65 kota besar di Indonesia. Didukung oleh lebih dari 500 kantor perwakilan, lebih dari 3700 gerai dan lebih dari 6000 karyawan di seluruh Indonesia.
Fitur dan Layanan Tiki
- Layanan COD (Cash on Delivery). Pilihan layanan bayar di tempat untuk pembelanjaan online di beberapa e-commerce tertentu. Pembayaran dilakukan saat kurir memberikan barang pesanan / saat barang diterima.
- Memiliki Gerai Drive Thru.
Tiki memiliki gerai pengiriman barang yang memudahkan pelanggan melakukan
pengiriman barang atau dokumen tanpa turun dari kendaraan dan buka selama
24 jam. Tiki adalah pelopor dalam layanan ini. Untuk saat ini layanan Tiki
drive thru 24 jam baru ada di Jakarta (Tiki Pemuda, Tiki Duren Tiga & Tiki TB Simatupang) serta Tiki Pekanbaru.
- Layanan E-Signature (tanda
tangan elektronik). Layanan tanda tangan digital saat terima paket secara
real time.
- Layanan Email Notification. Pengirim atau penerima akan mendapatkan email pemberitahuan
saat barang akan dikirimkan dan email pemberitahuan ke pengirim ketika
barang diterima.
- Layanan Jempol (Jemput
Online). Tiki memiliki layanan berbasis aplikasi untuk memudahkan
penjemputan paket secara gratis darimana dan kemana saja tanpa minimum
berat. Pembayaran ongkir dilakukan saat kurir menjemput barang. Pemesanan
dilakukan via aplikasi Tiki.
- Adanya Layanan Asuransi.
Memberikan perlindungan bagi paket yang dikirimkan supaya lebih aman saat
melakukan pengiriman barang. Fasilitas asuransi biasanya disarankan untuk
barang yang memiliki nilai lebih dari 10 kali biaya kirim.
- Tiki Memiliki Membership Program yang Diberi Nama Sobat Tiki. Semua pelanggan setia Tiki bisa
mendaftar menjadi member dan mendapatkan benefit yang menguntungkan.
- Layanan Mobile Apps. Tiki
memiliki layanan aplikasi mobile yang bisa diakses lewat handphone.
Sehingga memudahkan pelanggan untuk mengecek dimana saja dan kapan saja. Asalkan ada koneksi internet.
- Layanan Packaging. Untuk
menambah kenyamanan dan keamanan dalam mengirim barang, Tiki menyediakan
layanan packaging (pengemasan). Pelanggan tinggal menghubungi petugas Tiki
yang sedang bertugas dan mereka akan sigap membantu.
- Layanan Jemput Antar
(Putar). Tiki menyediakan layanan berbasis whatsapp untuk memudahkan
pelanggan dalam mengirim barang. Dengan waktu antar maksimal 3 jam
(berlaku khusus untuk wilayah DKI Jakarta). Pemesanan dilakukan dengan menghubungi nomor telpon 08981500125
- Real Time Tracking. Pelanggan
dapat melakukan pengecekan status kiriman barang secara real time melalui
telepon ke nomor hotline 1500125.
- Layanan Sales Counter 24
jam. Tiki memiliki gerai-gerai yang buka selama 24 jam (di kota-kota besar
di Indonesia).
- SMS Resi. Pengirim atau penerima akan mendapatkan SMS (Short Message Service) pemberitahuan saat barang akan dikirim dan SMS pemberitahuan ke pengirim saat barang telah diterima.
Tiki Berkolaborasi dengan Para Pelaku Bisnis Online dan Pelaku UKM dalam Mengembangkan Bisnis
Berkaitan dengan kolaborasi sebagai salah satu koentji dalam berbisnis. Pak Rudi Cahyadi selaku Marketing Communication Manager Tiki memaparkan bahwa sejak tahun 2020 Tiki memulai kolaborasi dengan para pelaku UKM (usaha kecil dan menengah) dan pelaku bisnis online melalui sebuah layanan bernama Serlok (Seller Online Booking) dengan tujuan untuk saling mengembangkan bisnis.
Rudi Cahyadi (Marketing Communication Manager Tiki) di acara Zoom Online #TIKIID |
“Tiki memiliki layanan Serlok (Seller Online Booking), dimana Tiki memfasilitasi para pelaku UKM (usaha kecil dan menengah) serta pelaku bisnis online yang belum memiliki badan usaha. Untuk mendaftar di layanan Serlok ini pelaku usaha cukup membuat account di aplikasi Tiki.”
Dan berikut ini berbagai kemudahan dan keuntungan yang diperoleh para pelaku usaha online apabila mendaftar menjadi anggota di layanan Serlok (Seller Online Booking) :
1. Online Seller akan mendapatkan diskon harga sebesar 18%
2. Fleksibilitas pembayaran H+2 menggunakan virtual account
3. Fasilitas pick up (penjemputan barang) harian gratis. Dengan kisaran jumlah pengiriman 1 s/d 200 pengiriman/hari
4. Mendapatkan informasi serta kesempatan untuk mengikuti berbagai kegiatan edukasi dan promo marketing yang diselenggarakan Tiki
5. Mendapatkan bonus dan rewarding khusus seller
Oya bagi seller online yang ingin mendaftar menjadi anggota layanan Serlok harus memiliki toko online di Instagram atau Facebook atau toko online di luar market place/e-commerce ya.
Dan bagi online seller yang memiliki website, Tiki Serlok juga dapat diintegrasikan melalui API (Application Programming Interface) sehingga proses transaksi pengiriman dapat dilakukan sepenuhnya di website tersebut (merampingkan proses dan meningkatkan pengalaman pelanggan ketika bertransaksi di toko online).
Layanan Serlok ini menjadi bagian dari komitmen Tiki untuk menjadi perusahaan pengiriman terpercaya di Indonesia melalui inovasi produk dan layanan yang sesuai dengan kebutuhan para pelaku usaha. Dan banyak pelaku usaha yang merasa terbantu dengan adanya layanan Serlok ini.
Sebagai ibu rumah tangga yang juga berjualan online saya ikut senang dengan adanya layanan Serlok ini, itu artinya Tiki mendukung para online seller untuk terus mengembangkan bisnisnya.
Namun untuk saat ini Serlok baru berlaku untuk para online seller yang berdomisili di provinsi DKI Jakarta saja, tapi ke depannya Tiki berencana untuk memperluas layanan ini ke daerah lainnya yang ada di Indonesia.
Kesimpulan
Ada banyak ide bisnis online untuk ibu rumah tangga yang bisa ditekuni. Mulai dari bisnis marketing hingga bisnis jualan produk. Yang pasti mulailah dari bidang yang sesuai dengan minat dan kemampuan kita.
Saya sendiri sebenarnya tidak memiliki bakat berjualan. Tapi peluang untuk berjualan online di saat pandemi seperti sekarang terbuka dengan lebar. Dan saya pun tertarik untuk mencobanya. There’s a will there’s a way.
Ditunjang dengan adanya fasilitas internet yang semakin baik dan adanya jasa layanan pengiriman yang berpengalaman seperti TIKI menjadi support system yang harus dimanfaatkan oleh para pelaku usaha untuk terus berkembang di bidang bisnis online.
#PakeTikiAja |
So buat man-teman (khususnya ibu rumah tangga) yang sudah tertarik ingin mulai berbisnis online untuk menambah penghasilan, yuk segera tentukan ide bisnis online kalian. #BeraniBerubah
12 Comments
Ide bisnis banyak juga ya yang bisa dilakukan secara online.. Jadi kita gak perlu banyak aktivitas di luar rumah..Apalagi ada TIKI yang support dengan berbagai layanannya..Makin lancar deh bisnisnya.
ReplyDeletebetul banget mba Diane sebenernya banyak banget ide bisnis online yang bisa kita pilih. Jadi walopun di rumah aja kita tetep bisa dapet penghasilan
Deletekeren pisan ya Tiki
ReplyDeletesebagai perusahaan swasta terlama yang memberi jasa pelayanan dan logistik, TIKI tahu banget kebutuhan masyarakat Indonesi, Sehingga selalu ada terobosan baru.
Jadi ingat dari dulu sama suami pengen banget punya usaha bisnis jualan tanaman jamblang. Kebetulan di daerah asal suami, varian jamblangnya banyak macamnya. Dan rasanya juga manis nggak masam seperti di kebanyakan tempat lain.
ReplyDeletebaca komennya mba Ika saya jadi langsung browsing tentang tanaman jamblang nih. dan ngomong2 saya juga belum pernah nih nyobain buah jamblang..jadi penasaran deh sama rasanya.
DeleteSeiring dengan banyaknya kebutuhan pengiriman barang, pelayanan TIKI alhamdulillah sekarang ini makin ditingkatkan. Apalagi ada banyak fitur menguntungkan yang bisa didapatkan,Tiki jadi makin diandalkan
ReplyDeleteIbu rumah tangga jadi tetap bisa memiliki usaha ya kak. Perempuan emang nggak boleh takut untuk berubah. Selalu ada jalan kalau udah niat dan berusaha keras
ReplyDeleteMemilih ekspedisi yang terpercaya dan sudah lama berkecimpung di dunia kirim mengirim paket, membuat TIKI sebagai andalan para pebisnis UMKM.
ReplyDeletePaket aman sampai tempat tujuan dan semakin laris jualannya.
keren ya, mbak sekarang bisnis tanaman juga bisa secara online. teman saya juga nih kadang dia beli tanaman secara online. pastinya karena tanaman ini benda hidup harus memilih jasa pengiriman yang terpercaya ya
ReplyDeleteTIKI memang bisa diandalkan ya mbak
ReplyDeleteaku jug kirim kirim bukuku pakai TIKI
lebih aman dan mudah
Semuanya bisa dilakukan asalkan ada niat akan ada jalan. Ya ga mba?
ReplyDeleteBanyak juga ya fitur TIKI yang mendukung bisnis online. Benar-benar membantu di saat pandemi dengan berbagai pembatasan.
ReplyDeleteTerima kasih sudah berkunjung dan berkomentar di blog saya :)
Untuk menghindari Spam yang masuk, komentarnya saya moderasi dulu ya. .