Menikmati Me Time di Cokotetra

Secara ga sengaja saya menemukan tempat ini. Sebuah coffee shop mungil yang kemudian menjadi salah satu tempat favorit saya. Namanya Cokotetra (singkatan dari Cokelat, Teh, Kopi dan Sastra).

Cokotetra sudah ada sejak tahun 2012 dan terletak di Jl Ir.H.Juanda, salah satu nama jalan di Bandung yang lebih familiar dengan sebutan jalan Dago. Lokasinya berada sekitar 20 meter dari sekolah islam Darul Hikam (sekolah tempat saya menimba ilmu selama 6 tahun).

Cokotetra tepat berada di seberang kantor Bappeda, Bandung. Tempatnya memang tidak terlalu mencolok, berada di antara deretan ruko dan warung sederhana tempat berjualan makanan.

taman bacaan di bandung
Cokotetra : A little coffee shop with lots of 'love' :)

Saya lupa, kapan pertama kali saya datang ke Cokotetra, yang saya ingat, saya mendapati nama Cokotetra ketika sedang berselancar di dunia maya mencari informasi tentang sesuatu yang berkaitan dengan buku.

Waktu itu, disebutkan bahwa ada suatu kegiatan bertemakan bedah buku yang diadakan di Cokotetra. Ya, saya adalah penyuka buku, saya senang membaca, walaupun koleksi buku pribadi milik saya tidaklah banyak. Dan saya masih mempunyai mimpi untuk memiliki taman bacaan anak  #mydream #booklover.

mendirikan taman bacaan
My tweet tentang mimpi memiliki rumah baca anak :)

Buat saya membaca buku bisa memberikan banyak inspirasi dan bisa me-recharge pikiran. Ada kalanya ketika saya sedang merasa jenuh dan membutuhkan sesuatu yang dapat 'mengembalikan energi', toko buku atau library cafe bisa menjadi salah satu tempat ‘pelarian’ saya kemudian. Saya bisa anteng dan membaca buku berjam-jam, and I’m enjoying it.

My First Time @Cokotetra


Pertama kali saya datang ke Cokotetra, saya disambut oleh seorang perempuan muda yang bertugas sebagai waiter. Dia mengucapkan selamat datang, mengulurkan tangannya dan kemudian memperkenalkan diri. And I’m impressed :). That’s nice and I like it.

Ternyata Cokotetra adalah sebuah ‘ruangan sederhana’ yang kemudian menjadi salah satu tempat favorit saya sampai sekarang. Di dalam ruangan terdapat beberapa buah bangku kayu serta meja dan beberapa bangku besi yang terdapat di bagian depan. Dan juga sebuah rak buku yang berada di bagian pojok dekat jendela.


taman bacaan di bandung
Tampak dalam ruangan Cokotetra | sederhana tapi cukup nyaman

taman bacaan di bandung
Rak buku di sudut ruangan Cokotetra

Dan saya pun memilih tempat duduk di dekat rak buku tersebut dengan pertimbangan supaya memudahkan saya untuk beranjak dari tempat duduk untuk memilih buku.

Buku yang saya baca pertama kali ketika datang ke Cokotetra adalah buku tentang museum-museum yang ada di Jakarta.

buku bacaan bertema museum
Buku tentang museum-museum yang ada di Jakarta | ternyata banyak museum yang menarik dan wajib kunjung

Minuman yang saya pesan pertama kali di Cokotetra adalah minuman cokelat dingin dengan topping hazelnut. Oya, ketika akan memesan minuman, saya ditawari untuk mencicipi langsung beberapa coklat yang akan dijadikan sebagai minuman kita. Its interesting. 

jenis coklat
Pilihan minuman coklat di Cokotetra | i love dark or milk choco | photo : instagram cokotetra


My Me Time Is Reading Book @cokotetra


Membaca buku merupakan salah satu me time saya dan membaca buku di Cokotetra terasa seperti berada di rumah, mendapati suasana yang tenang, sambil ditemani musik dengan segelas minuman cokelat dingin, plus wifi tentunya. 

Di jaman sekarang, sebuah tempat minum kopi tanpa wifi ibarat sayur tanpa garam. Dan momen istimewa saya di Cokotetra ingin saya habiskan hanya untuk menikmati isi buku tanpa gangguan koneksi internet yang cenderung sudah menyita banyak waktu kita setiap harinya.

Secara tidak sadar, setiap berkunjung ke Cokotetra, tempat duduk dan jenis minuman yang saya pilih selalu sama lho.. Kursi kedua dari jendela dan minuman cokelat dingin. *same spot, same drink, different books. Kursi kedua karena sejajar dengan rak buku dan cokelat dingin karena saya tidak minum kopi dan lebih suka minuman cokelat daripada Teh.

Jumlah buku di Cokotetra tidaklah banyak, tapi koleksi buku yang ada cukup menarik dan membuat saya ingin berkunjung kembali.

Oya setiap pengunjung yang datang ke Cokotetra akan mendapatkan sebuah cap yang bisa dikumpulkan hingga sembilan cap yang apabila sudah terkumpul  dapat ditukarkan dengan satu gelas minuman sebagai reward dari loyalty pengunjung. 

cokotetra
Loyalty card pengunjung Cokotetra

Yuk kita ke Cokotetra lagi!


Cokotetra : Drinks and Library
Instagram : @cokotetra
Alamat : Jl. Ir. H. juanda no 322 (Dago), Bandung.
Jam operasional : 11.00 – 23.00 (Senin, Rabu, Jumat, Sabtu)
                                   09.00-21.00   (Minggu)
                                   Libur              (Kamis)
              


2 Comments

  1. Saya paling suka konsep cafe digabung dengan pustaka. All is my favorite. Betah berjam-jam sendirian kalau kayak gitu suasananya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya mba ferna..konsep drinks and library is a perfect match :)

      Delete

Terima kasih sudah berkunjung dan berkomentar di blog saya :)
Untuk menghindari Spam yang masuk, komentarnya saya moderasi dulu ya. .