Rekomendasi Film Untuk Anak & Keluarga - The BFG (Big Friendly Giant)
Minggu sore, ketika akan pulang menuju rumah, saya melewati jalan Hasan Mustopha,Bandung, jalanan terlihat lumayan
padat di sepanjang lampu merah. Saya pun memutuskan untuk melipir ke salah satu tempat
sewaan DVD terkenal di Bandung yang belokasi tepat di seberang kantor BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial), Bandung.
Siapa tau ada
film baru yang menarik dan layak tonton, pikir saya sore itu.
Saat ini saya lebih memilih untuk menonton film atau DVD di rumah saja, daripada harus pergi ke bioskop. Dengan alasan karena bisa
menghemat lebih banyak biaya tentunya.
Ga perlu keluar ongkos, ga perlu ngeluarin uang jajan hehe. Kecuali kalau sewaktu-waktu ada film
box office yang lebih seru kalo ditonton di bioskop, barulah saya meluangkan
waktu untuk menonton berdua bareng suami atau nonton rame-rame bareng teman.
Begitu
masuk ke dalam ruangan, di sebelah kiri dekat pintu masuk terdapat rak film New
Release. Di rak tersebut terdapat beberapa film yang lumayan menarik perhatian
dan sempat bikin galau mau pilih film yang mana.
Tak
sengaja mata melirik ke layar televisi yang sedang memutarkan sebuah film
terbaru, ternyata film tentang raksasa. ’‘Film anak kecil” pikir saya. Beberapa
saat setelah berkeliling dari rak DVD satu ke rak DVD yang lain, saya
memutuskan memilih beberapa buah DVD dengan tema film drama, genre favorit saya hingga akhirnya 1 buah DVD yang saya sebut sebagai film anak-anak tadi, saya ambil dan ikut
serta dalam daftar my want to see movie.
Setiba
di rumah, saya langsung menuju dapur membuat Suki sebagai menu untuk makan malam. Makan Suki kayaknya
cocok juga nih kalo sambil nonton DVD. Dan terpilihlah film The BFG (Big friendly Giant) sebagai
film ringan yang akan ditonton malam itu.
Film The BFG (The Big Friendly Giant)
Lima
menit pertama melihat tayangan film the BFG ini, saya mempunyai pemikiran yang
stereotype bahwa raksasa itu suka menculik anak kecil dan kemudian memakannya,
haha kenangan dongeng masa kecil banget yak.
Entah kenapa, sepertinya sampai sekarang pun, raksasa selalu dijadikan sebagai tokoh yang menyeramkan dan digunakan untuk menakut-nakuti anak kecil. Padahal tidak semua raksasa itu jahat dan tidak semua raksasa berbadan sangat besar.
Entah kenapa, sepertinya sampai sekarang pun, raksasa selalu dijadikan sebagai tokoh yang menyeramkan dan digunakan untuk menakut-nakuti anak kecil. Padahal tidak semua raksasa itu jahat dan tidak semua raksasa berbadan sangat besar.
Film
The BFG ini memiliki alur cerita yang sangat menarik, mudah dicerna dan cukup
menghibur. Film ini merupakan film keluarga tentang petualangan seorang gadis
kecil berumur 10 tahun bernama Sophie yang tinggal di panti asuhan dan kemudian
bertemu dengan seorang raksasa baik hati yang ia panggil dengan sebutan BFG
yaitu singkatan dari Big Friendly Giant.
Petualangan
tak terlupakan Sophie selama di dunia raksasa seperti menemani BFG menangkap
mimpi dan memasukkannya ke dalam botol serta pengalaman menegangkan Sophie
ketika dikejar-kejar raksasa pemakan manusia berhasil menjadi daya tarik utama
dari film ini. Anak-anak pasti suka!
Dan
Sophie yang tadinya ingin pulang kembali ke dunia manusia, malah ingin membantu
The BFG untuk bekerja sama melawan para
raksasa jahat. Sosok
ratu Inggris yang powerful pun ikut hadir dalam film ini dan sekaligus menjadi
Happy ending :).
Tak
heran film ini begitu menarik karena disutradarai dan juga diproduseri
(co-producer) oleh sutradara kawakan Hollywood Stephen Spielberg. Film ini
hadir dengan balutan animasi live action sehingga kemudian berhasil
memperoleh penghargaan dari sebuah kontes bertemakan ‘New Animation Show”.
Film The BFG adalah film yang diadaptasi dari sebuah novel dengan judul yang sama, yang ditulis oleh seorang penulis bernama Roald Dahl pada tahun 1982.
Karena film ini tayang di biskop pada awal September 2016 lalu, man-teman tetap bisa menonton film ini dengan men-download-nya di internet dan mengajak anak-anak untuk menonton film bersama-sama bareng
anggota keluarga lainnya.
Film the BFG ini menjadi film yang sangat recommended
untuk ditonton bareng keluarga bersama anak-anak, karena film ini adalah film yang penuh fantasi dan petualangan sehingga bisa merangsang daya imajinasi anak-anak
menjadi semakin berkembang.
I love this movie and I love the BFG !
0 Comments
Terima kasih sudah berkunjung dan berkomentar di blog saya :)
Untuk menghindari Spam yang masuk, komentarnya saya moderasi dulu ya. .