Sudah sejak lama saya tahu dan mendengar tentang galeri seni Nuart tapi baru Selasa lalu saya mempunyai kesempatan untuk datang berkunjung ke tempat tersebut.
Kesan pertama ketika saya memasuki gerbang Nuart..wow ternyata tempatnya sangat indah dan menarik.
Galeri Nuart merupakan area seni dengan luas sekitar 3
hektar yang didalamnya terdapat patung-patung indah karya seni tinggi berbahan dasar
logam seperti tembaga dan kuningan hasil karya Nyoman Nuarta.
Berfoto bareng teman-teman dari komunitas blogger Bandung di pintu gerbang Nuart |
Lokasi dan Sejarah Galeri Nuart
Galeri
Nuart terletak di daerah Setra duta, Bandung tepatnya di komplek Setra Duta
jl. Setra Duta Raya L6, Bandung. Sekitar 10 menit dari pintu gerbang tol Pasteur
ke arah kampus Maranatha.
Galeri Nuart berdiri sejak tahun 2000 yang pada
awalnya galeri tersebut dibuat hanya untuk menyimpan hasil karya Nyoman Nuarta.
Namun lama-kelamaan banyak wisatawan datang berkunjung dengan tujuan sekedar
bersantai dan melihat koleksi Nyoman Nuarta.
Galeri
pribadi milik Nyoman Nuarta ini kemudian lebih dikenal dengan sebutan Nuart
Sculpture Park. Nuart Sculpture Park didesain dengan konsep taman yang didalamnya terdiri dari sculpture park,
galeri, craft boutique workshop serta N Café.
Galeri berlantai dua ini
menyimpan koleksi patung yang bernilai milyaran rupiah.
Mengenal Sosok Nyoman Nuarta
Nyoman
Nuarta adalah seniman asal Bali yang merupakan salah satu sosok pematung
terbaik yang dimiliki Indonesia.
Nyoman Nuarta mengambil pendidikan di Institut
Teknologi Bandung jurusan seni rupa pada tahun 1972.
Awalnya, Nyoman Nuarta
belajar seni lukis tapi setelah dua tahun kemudian Nuarta memutuskan untuk
pindah ke jurusan seni patung karena beliau merasa bakat dan kemampuannya lebih
berkembang di seni patung.
Hingga pada tahun 1979 Nuarta ikut sebuah lomba
membuat patung proklamator republik Indonesia dan Nuarta pun berhasil menang.
Sang Maestro Nyoman Nuarta (sumber foto www.nuartscupturepark.com) |
Patung Karya Seni Nyoman Nuarta
Galeri
Nuart Sculpture Park memiliki kurang lebih 123 patung dengan berbagai bentuk
serta 69 lukisan yang dibuat dari bahan logam dan polyester sin.
Hasil karya
nyoman Nuarta yang orisinal dan unik menjadi daya tarik tersendiri dibanding
karya sejenis seniman lainnya yang terjun di bidang yang sama.
Hasil karya seni
Nyoman Nuarta pun telah banyak memperoleh penghargaan baik dari dalam negeri
maupun mancanegara.
Patung perempuan yang akan menyambut ketika kita memasuki gerbang galeri Nuart |
Patung hasil karya Nyoman Nuarta dengan judul Devi Zolim
Dibuat pada tahun
2015 dengan tinggi 2,4 meter.
|
Salah satu patung berbentuk macan hasil karya Nyoman Nuarta yang ada di area outdoor |
Salah satu
kutipan dari buku tentang Nyoman Nuarta karangan seniman Jim Supangkat
|
Salah satu patung luar biasa karya seni maestro Nyoman Nuarta yang kemudian menjadi simbol dan daya tarik pariwisata di pulau dewata Bali adalah patung GWK (Garuda Wisnu Kencana).
Patung tersebut memiliki ukuran raksasa yaitu tinggi 75 meter dan lebar 60 meter dan menjadi salah satu patung terbesar yang ada di dunia.
Patung GWK ini merupakan patung replika dewa Wisnu yang sedang mengendarai kendaraannya yang berupa burung Garuda.
Patung Garuda Wsnu Kencana karya Nyoman Nuarta yang ada di Bali (sumber foto : pusakaindonesia.org) |
Dan untuk manteman yang pernah atau sering lewat perempatan Jalan Lembong dan Jalan Veteran, Bandung, terdapat sebuah patung hasil karya Nyoman Nuarta.
Yang bisa masyarakat nikmati setiap saat yaitu patung berbentuk pemain sepakbola yang dipajang di area taman di jalan tersebut.
sumber foto : indonesiacayo(dot)com |
Galeri Nuart Sebagai Tempat Tujuan Wisata dan Edukasi
Nuart Sculture Park memiliki potensi menjadi salah satu tempat tujuan wisata dan edukasi bagi masyarakat terutama kalangan pecinta seni.
Untuk masuk ke dalam galeri
pengunjung dikenakan biaya sebesar Rp 50.000 untuk dewasa dan umum serta Rp
25.000 untuk anak usia sekolah dan mahasiswa.
Beberapa waktu yang lalu galeri
Nuart ini dibuka secara gratis untuk umum tapi mulai sejak awal tahun 2016 Nuart
menetapkan harga tiket masuk.
Dengan tujuan supaya karya seni nya bisa lebih
diapresiasi oleh masyarakat banyak (masyarakat lokal dan mancanegara) dan dalam
rangka ikut mendukung program pemerintah khususnya dalam bidang kepariwisataan.
Kolam dengan gemericik air di area Galeri Nuart Sculpture Park yang asri |
Di Galeri Nuart anda bisa menikmati dan mengabadikan karya seni menggunakan kamera tapi INGAT ga boleh menyentuh patung dan No Tongsis ya temans :) |
Banyak
sekali manfaat dan unsur edukasi yang bisa diperoleh setelah mengunjungi galeri
seni Nuart ini.
Saya percaya, bahwa jiwa seni seseorang dapat muncul dan
berkembang setelah mengunjungi galeri Nuart karena pengaruh lingkungan seni
yang begitu sarat dengan keindahan rasa dan karya.
Saat
ini galeri Nuart memiliki sebuah studio baru yaitu studio mini menyerupai
studio bioskop yang didalamnya memutarkan video tentang karya Nyoman Nuarta.
Video singkat berdurasi sekitar 20 menit yang isinya mempertontonkan tentang
seni yang memiliki hakikat kembali kepada alam semesta (Back to Nature).
Serta
kemegahan patung-patung karya Nuarta yang tersebar di beberapa kota besar di
Indonesia yang dibuat dengan penuh kerja keras oleh puluhan bahkan ratusan
seniman yang tergabung dalam tim proyek seni Nuarta.
Area tempat duduk di studio mini Galeri Nuart |
Beneran
deh galeri Nuart ini bisa menjadi salah satu alternatif tempat tujuan wisata
bersama teman, kerabat, keluarga dan pasangan.
Daripada berkunjung ke mal yang menurut
saya masih gitu-gitu aja dan cenderung konsumtif tidak ada salahnya apabila
anda mengajak orang terdekat untuk berkunjung ke galeri Nuart.
Kita
bisa berjalan kaki di sepanjang taman yang rimbun oleh pepohonan hijau sambil
menikmati air mancur dan anda pasti akan terkagum-kagum melihat hasil karya
seni buatan Nuarta persis seperti yang saya rasakan waktu itu.
Konsepnya luar biasa dan kok kepikiran ya.. Amazed
banget deh.
Makanya
saya ingin sekali bisa datang lagi ke galeri Nuart, entah bareng pasangan,
keluarga ataupun teman. Karena masih banyak spot menarik yang belum sempat saya
kunjungi.
Di galeri Nuart terdapat tempat kediaman Nyoman Nuarta yang kental
dengan sentuhan ukiran khas Bali yang
juga disebut dengan gedung Kuning.
Disebut gedung kuning karena bangunan
ini memiliki dominasi warna kuning muda. Gedung kuning tersebut juga berfungsi sebagai
gedung serba guna tempat menerima tamu dan presentasi seni.
Selain
menikmati hasil karya seni tinggi buatan Nyoman Nuarta pengunjung juga bisa mengikuti
kegiatan seru lainnya seperti pelatihan singkat membuat hasil karya seni dengan tangan sendiri
yaitu belajar membuat patung, membuat lukisan hingga membuat batik.
Yang mana kegiatan
tersebut akan dipandu oleh instruktur berpengalaman yang sudah disediakan. Di
galeri Nuart anda bisa membeli souvenir berupa miniatur dari karya-karya
Nyoman Nuarta dan seniman lainnya ( dalam maupun luar negeri).
Dan setelah
selesai berkeliling di galeri Nuart kita bisa berisitirahat dan menikmati
sajian kuliner di N café, menu andalan di N café adalah nasi campur dan bebek Bali
crispy.
Yuk
segera luangkan waktu dan ajak teman, pasangan serta anggota keluarga lainnya
untuk segera datang berkunjung ke galeri Nuart :) dan dapatkan pengalaman menarik yang
tak terlupakan!
Nuart Sculpture Park
Alamat
: Jl. Setra duta raya L6, Bandung
Telp
: 022-2017812
Wesite
: www.nuarta.com
0 Comments
Terima kasih sudah berkunjung dan berkomentar di blog saya :)
Untuk menghindari Spam yang masuk, komentarnya saya moderasi dulu ya. .