Jalan-jalan ke Batu Secret Zoo

Berkunjung ke kota Malang, belum lengkap rasanya kalo kita ga sekalian berkunjung ke kota Batu. Jarak dari kota Malang ke kota Batu kurang lebih sekitar 20km an, yang kalo ditempuh menggunakan kendaraan roda empat memakan waktu sekitar 1 jam-an. (dengan catatan perjalanan di hari biasa alias tanpa macet). 

Karena yang saya tahu, setiap akhir pekan yaitu hari Sabtu dan Minggu, biasanya kota Batu menjadi salah satu tujuan wisata favorit sehingga jalanan menuju kota Batu dari Malang relatif padat.

Kota Batu ini berada di ketinggian 680-1200m di atas permukaan laut sehingga udara di kota Batu cenderung sejuk dan dingin. Di kota Batu banyak sekali tempat tujuan wisata yang cocok untuk keluarga, salah satunya adalah Batu Secret Zoo.

 batu secret zoo

 

Berkunjung Ke Kebun Binatang Batu Secret Zoo, Malang



Pertama kali menginjakkan kaki di Batu Secret Zoo saya merasa sangat surprised karena tempatnya luas sekali. Luasnya mencapai 14 hektar lho.

Rasanya butuh waktu seharian untuk bisa mengitari semua tempat yang ada di Batu Secret Zoo ini. Setelah berjalan-jalan disini kaki saya sampai terasa sedikit pegal. Bahkan saya sempat melihat ada seorang perempuan muda yang berjalan kaki sambil menjinjing sepatunya. Ya iya lah karena sepatu yang dia pakai adalah sepatu yang berhak tinggi hihi.

Batu Secret Zoo yang diresmikan pada tahun 2010 oleh presiden RI ke-6, Soesilo Bambang Yudhoyono ini merupakan tempat wisata dan kebun binatang modern yang masih merupakan bagian dari Jatim Park 2.

Batu Secret Zoo memiliki banyak sekali koleksi ratusan jenis binatang, seperti aneka burung, harimau, gajah, jerapah, aneka ikan (ikan tawar, ikan laut dan ikan hiu) serta aneka reptil. Beberapa koleksi hewan berasal dari berbagai habitat yang ada di belahan negara Asia dan Afrika, seperti singa putih, kijang Afrika dan Burung Macau.


kangguru putih
Berfoto bareng kangguru putih

Oya selain aneka binatang, di Batu Secret Zoo juga terdapat kolam renang dan sarana hiburan permainan outdoor yang bisa dimainkan oleh anak-anak. Seperti Giant Wheel (Kincir Raksasa), River Adventure (naik perahu sambil melihat Orang Utan yang tinggal di pulau nya) dan masih banyak lagi. Bikin betah anak-anak deh pokoknya.

Desain kebun binatang Batu Secret Zoo dikemas secara edukatif dan modern sehingga menjadi menarik. Dan cocok untuk dijadikan sebagai sarana wisata untuk semua anggota keluarga.











foto jerapah
Berfoto bersama jerapah




Batu Secret Zoo

Jalan Oro-oro Ombo Batu no 09, Malang, Jawa Timur

Jam Operasional : Pukul 10.00 - 18.00 WIB

Harga Tiket Rp 84.000 (weekday)
                   Rp 120.000 (weekend)


0 Comments

Terima kasih sudah berkunjung dan berkomentar di blog saya :)
Untuk menghindari Spam yang masuk, komentarnya saya moderasi dulu ya. .